BERITA TERBARU

Pengukuran Kebugaran Jasmani Daya Tahan Jantung dan Paru Guru Olah Raga di Wilayah Kerja UPT Puskesmas Sembung

Upload by pkmsembung / 03-09-2022

     Pada Hari Sabtu, 03 September 2022 telah dilakukan kegiatan pengukuran kebugaran jasmanin daya tahan jantung dan paru yang diikuti oleh seluruh ASN guru olah raga di wilayah kerja UPT Puskesmas Sembung. Tes Kebugaran ini dilakukan dengan metode rockpot, yaitu berlari dengan jarak tempuh 1600 meter yang dilaksnakana di jongging track Kelurahan Kutoanyar. 


     Kegiatan ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kebugaran masing-masing guru olah raga di wilayah kerja UPT Puskesmas Sembung tersebut. Diharapkan dapat mengetahui tingkat kebugaran masing-masing individu, kegiatan ini nantinya juga dapat dipraktikkan tehadap siswa-siswa di institusi pendidikan tempat mereka mengajar olah raga.

Pengukuran Kebugaran Jasmani Daya Tahan Jantung dan Paru Karyawan UPT Puskesmas Sembung

Upload by pkmsembung / 24-08-2022

     Pada Hari Rabu, 24 Agustus 2022 telah dilakukan kegiatan pengukuran kebugaran jasmani daya tahan jantung dan paru yang diikuti oleh 45 orang karyawan UPT Puskesmas Sembung. Tes kebugaran ini dilakukan dengan metode rockpot, yaitu berlari dengan jarak tempuh 1600 meter yang dilaksanakan di lintasan seputar UPT Puskesmas Sembung.
     Kegiatan pengukuran kebugaran tersebut dilanjutkan dengan kegiatan Pos Pelayanan Terpadu (POSBINDU) yang meliputi pengukuran Berat Badan, Tinggi Badan, Lingkar Perut, dan Gula Darah Acak (GDA) terhadap karyawan UPT Puskesmas Sembung. Kegiatan yang rutin dilaksanakan setiap 1-2 kali setahun ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kebugaran masing-masing karyawan yang bekerja di UPT Puskesmas Sembung. Harapannya, dengan diadakannya kegiatan ini secara rutin, setiap karyawan mampu mempertahankan dan meningkatkan kebugarannya sehingga dapat memberikan pelayanan yang optimal kepada pasien. 

Pertemuan Pembinaan Kesehatan Olah Raga dengan Topik Aplikasi Pengukuran Kebugaran Jasmani Mandari (SIPGAR)

Upload by pkmsembung / 13-08-2022

     Dalam rangka meningkatkan derajat kesehtaan masyarakat, khususnya di wilayah kerja UPT Puskesmas Sembung, telah dilaksananakan pertemuan pembinaan kesehatan olah raga pada kelompok masyarakat dan guru olah raga. Pertemuan dilaksanakan pada Hari Sabtu, 13 Agustus 2022 di UPT Puskesmas Sembung dengan pembahasan terkait sosialisasi SIPGAR sebagai topik utama. 
     Kegiatan tersebut dihadiri oleh perwakilan dari Dinas Kesehatan Kabupaten Tulungagung sebagai narasumber. Peserta dari kegiatan ini meliputi para ketua fasilitas kesehatan olah raga dan seluruh guru olah raga di wilayah kerja UPT Puskesmas Sembung. Keterlibatan dan peran aktif dari peserta kegiatan sebagai unjung tombak penggerak kesehatan olah raga di wilayah kerja UPT Puskesmas Sembung diharapkan dapat mewujudkan terciptanya masyarakat yang sehat, produktif, dan ceria.

Pertemuan Rapat Tinjauan Manajemen Triwulan dan Triwulan Kedua UPT Puskesmas Sembung Tahun 2022

     Pertemuan Rapat Tinjauan Manajemen (RTM) telah dilaksanakan pada Hari Senin, 25 Juli 2022 di ruang pertemuan UPT Puskesmas Sembung. Pertemuan tersebut dihadiri oleh perwakilan dari Dinas Kesehatan Kabupaten Tulungagung, Pengelola Program dan Seluruh Karyawan Puskesmas Sembung. 

     Pertemuan RTM ini dilaksanakan untuk mengetahui sejauh mana hasil pencapaian dari masing-masing program di UPT Puskesmas Sembung pada Triwulan Pertama sampai dengan Triwulan Kedua Tahun 2022. Setiap Pengelola Program memaparkan dua program kelolaannya dengan cakupan paling rendah untuk dibahas pada RTM. Hal ini bertujuan agar dapat ditemukannya solusi bersama untuk mengatasi hambatan dari pelaksanaan program-program tersebut. Sehingga, di akhri Tahun nanti seluruh Program diharapkan dapat memenuhi target minimal cakupan yang telah ditetapkan sebelumnya.